Web Canvas Rally Jogjakarta 2024

web canvas rally

Versi saya, pencapaian terbaik seorang blogger itu ketika posting-postingannya berada di halaman pertama Google (Googe Page Rank), saat orang-orang mencari informasi yang dibutuhkannya. Apalagi jika postingannya itu long lasting, tidak tergerus zaman. Wah, itu rasanya tak terbayarkan, apalagi jika orang tersebut mampir ke postingan kita, dan menorehkan komentarnya, kalau info tersebut didapat dari Google. Gimana sih caranya biar postingan kita menarik dan bisa menembus Google Page tersebut? Ada banyak cara sih yang bisa dipelajari. Belajar sendiri, atau kalau ingin dibimbing sampai paham, bloger bisa ikutan acara Web Canvas Rally Jogjakarta 2024 yang digagas oleh TurnBackLink, PT Ruang Henti Digital.

3 Hal yang Penting yang Perlu Blogger Ketahui tentang Web Canvas Rally Jogjakarta 2024

Sekarang ini, bagi blogger yang sudah lama berkecimpungan di perblogging-an, menulis atau memposting sesuatu itu sudah bisa dikatakan tidak asal-asalan lagi. Sudah terencana dan terjadwal postingannya. Apalagi jika blog postnya itu merupakan tulisan berbayar, hasil kerjasama dengan klien atau brand.

Enggak perlu negative thinking, menerima tulisan berbayar atau menulis sesuka hati itu kembali ke pribadi masing-masing, selama dikerjakan dengan niat baik, pasti akan mendapatkan hasil yang baik.

Daku sendiri, memang membatasi diri untuk menerima kerjasama post blog. Saya akan mempertimbangkan yang sesuai dengan tema blog dan kesukaan saya tentang hal-hal terkait blog seperti SEO (Search Engine Optimization) dan utak atik web.

Nah, SEO dan segala printilan tentang blog atau website ini WAJIB, HARUS banget diketahui dan dipelajari oleh blogger, apalagi jika kamu blogger yang baru menjelajahi dunia blog dan serius ingin menjadikan blogger sebagai pekerjaannya.

web canvas rally jogjakarta 2024<br>

Jika kamu blogger, ingin serius belajar tentang SEO, PT. Ruang Henti Digital (TurnBackLink), mengadakan suatu pelatihan terkait pembuatan website, dan implementasi strategi ke dalam website tersebut, guna menunjang objektif bisnis dari segi Digital Marketing activity. Pelatihan yang dinamakan Web Canvas Rally 2024. Ada 2 lokasi tempat diselenggarakannya yaitu di Jakarta (26 Oktober 2024) dan di Yogyakarta pada tanggal 14 dan 15 Desember 2024 di Jakarta.

Acara ini sudah pernah diadakan di tahun 2023, karena banyak yang antusias, Daerah Istimewa Yogyakata pun menjadi pilihan tempat untuk pelatihannya.

Ini dia 3 hal penting yang perlu diketahui tentang Web Canvas Rally Yogyakarta 2024!

1. Materi yang Dibahas di Web Canvas Rally

  1. Hari Pertama, akan membahas tentang Web (Website Day)
    • Topik yang dibahas seperti ini:
      • Membuat pra-rancangan awal pembuatan website yang sesuai objektif bisnis
      • Tahapan-tahapan membuat website yang aman dari serangan Cyber Security
      • Tips dan cara memilih template yang sesuai kebutuhan bisnis
      • Tips dan cara memilih plugin yang sesuai kebutuhan bisnis
      • Panduan pengaturan fitur website untuk kebutuhan digital marketing
      • Implementasi strategi SEO jangka panjang bagi bisnis dan UMKM
      • Evaluasi strategi langsung oleh narasumber
  2. Hari Kedua, SEO Day
    • Pematerinya sudah tidak asing lagi dalam dunia per-SEO-an.
      • Ilman Akbar (salah satu praktisi yang telah berpengalaman lebih dari 10 tahun dengan strategi SEO yang berfokus kepada Produk dan Bisnis). Akan memandu terkait Perancangan Strategi SEO yang awet tanpa harus mengeluarkan budget marketing yang berlebihan.
      • Radius Arianto akan memandu mempersiapkan strategi SEO di tengah gempuran AI Overview.

2. Benefit yang diterima

  1. Free .cloud + WordPress Hosting
  2. Lunch and Coffee break
  3. Networking session
  4. Access to fully recorded session
  5. Get 1on1 free digital marketing strategy counseling for 1 month (worth Rp4.000.000)
  6. Get Exclusive Link to Web Canvas Rally Recording in Jakarta
  7. Win Exclusive Merchandise from our Community & Partner

3. Terbatas untuk 50 Orang

Pelatihan ini memang berbayar, tapi ada dengan segala benefit/manfaat yang didapat, rasanya setimpal. Apalagi kalau kemudian kamu dapat blog job yang nilainya bisa berlipat-lipat dari nilai yang dibayarkan untuk ikut pelatihan ini.

Tertarik dong ya.

Ayo ikutan, karena saya juga ikut pelatihan Web Canvas Rally Jogjakarta 2024.

Kok ikutan sih, kan blogger jadul, udah sering terima blog job.

Percaya deh, yang namanya belajar itu sepanjang hayat. Dan, upgrade diri sebagai blogger yang mumpuni tuh penting, apalagi sekarang ini zaman serba digital, logger-blogger sekarang udah canggih-canggih, ada AI pula. Kalau kita enggak mau menambah wawasan, bisa tergerus zaman, ketinggalan sama yang pintar-pintar.

Nih, saya kasih bonus foto saat mengikuti event untuk job blog, yang feenya saya pakai untuk membayar pelatihan ini, masih ada sisanya pula.

web canvas rally 2024

Ingin lebih tahu tentang Web Canvas Rally Jogja lebih lengkap, kamu bisa mampir ke Webnya Turnbacklink ya.

Ikut, dan rasakan manfaatnya!

17 Comments

  1. Erin Friyana October 21, 2024
  2. Nanik Nara October 20, 2024
  3. Uniek Kaswarganti October 20, 2024
  4. Dian October 20, 2024
  5. Dedew October 20, 2024
  6. lendyagassi October 19, 2024
  7. Lisdha October 19, 2024
  8. Fenni Bungsu October 19, 2024
  9. Okti Li October 19, 2024
  10. Andiyani Achmad October 19, 2024
  11. Eri Udiyawati October 19, 2024
  12. antung apriana October 19, 2024
  13. Nurul Fitri Fatkhani October 18, 2024
  14. Wahyu Suwarsi October 18, 2024
  15. Dian Restu Agustina October 18, 2024
  16. Bayu Fitri October 17, 2024
  17. DailyRella October 17, 2024

Leave a Reply