A Simple Note of Mompreneur adalah tagline blog dari seorang blogger perempuan yang saya kenal sejak tahun 2013, melalui komunitas Kumpulan Emak Blogger (KEB).
Ika Koentjoro, atau mak Ika, demikian saya sering memanggilnya. Sebenarnya sih pengennya manggil mbak, secara Ika ini orangnya Djawani banget, tapi karena kenalannya di KEB yang memopulerkan panggilan emak, mak, di kalangan blogger perempuan, ya jadinya panggil Mak Ika.
Berkenalan Lebih Jauh dengan Mompreneur Blogger Ika Koentjoro
Maaf kalau saya salah, Ika Koen, kadang saya membahasakannya seperti itu, jadi member Emak Blogger sejak tahun 2013. Dulu, sebelum lomba blog marak dan bisa dihitung dengan jari, Ika sering memenangkan lomba-lomba tersebut. Terakhir yang saya ingat adalah lomba blog minyak goreng SunCo, yang mengantarkannya berkunjung ke daerah Angin Mamiri, Makassar, Sulawesi Selatan, pada tahun 2014.
Di KEB sendiri, Ika Koentjoro dikenal sebagai blogger yang tinggal di Yogyakarta dan aktif. Saat itu saya tidak tahu pasti ada beberapa blogger Yogyakarta, namun ada empat nama yang saya kenal karena keaktifannya yaitu Ika Koentjoro, Siti Hairul Dayah, Ida Nurlela, dan Lies Wahyoeni.
Pertemuan pertama saya dengan Ika terjadi pada tahun 2013 di acara Blogger Nusantara, yang kebetulan berlangsung di Daerah Istimewa Yogyakarta. Ika datang bersama Lies Hadi, emak blogger yang menjadi teman dekatnya. Dan, mereka datang dengan mengendarai motor. Super sekali, kata hati saya kala itu.
Oh ya, ada yang unik dengan persahabatan Ika dan Lies Wahyoeniย ini.
Ibaratnya bumi dan langit. Lies Hadi orangnya ceria dan banyak ngobrol, sedangkan Ika Koentjoro, kalem dan kalau ngobrol terkesan hati-hati. Saya terkesan dengan persahabatan mereka. Saling melengkapi. Apalagi sekarang ini, mereka berdua sama-sama sedang asyik masyuk dengan bidang fotografi, terutama food photografi dengan kamera smartphone.
Saking dekatnya mereka, beberapa pertemuan atau kopdar blogger yang ada Ika, otomatis ada Lies ๐ Seperti saat ajang Srikandi Blogger 2014, di mana Lies menjadi salah satu pengisi acara sebagai emak model fashion, Ika datang menemani.
Dan saat menjadi narasumber #ArisanIlmu Yogyakarta tentang Food Photografi dengan Ponsel, emak blogger Yogyakarta mendapatkan paket lengkap dua narasumber yaitu Ika Koentjoro dan Lies Wahyoeni.
Hampir dua tahun terakhir ini, sejak saya pindah ke Yogyakarta, interaksi saya dengan Ika lumayan intens.
Ika adalah orang yang ‘haus’ event dan ilmu. Ketika tahu saya resmi menjadi warga Yogya, dia langsung menyodorkan berbagai kegiatan untuk emak blogger Yogyakarta. Bahkan ada event yang sudah terkonsep dengan rapi, dan tinggal dieksekusi. Awalnya, saya terkaget-kaget dengan antusiasnya. Sementara saya masih perlu adaptasi dengan culture Yogya, Ika malah ‘menuntut’ kecepatan. Akhirnya malah menyebabkan miss atau kesalahpahaman. Ini terjadi karena saya dan Ika itu bertipe sama. Sama-sama nggak mau meributkan hal-hal yang kecil, kalau bisa dilakukan sendiri, yo wis kerja sendiri saja ๐
Dan itu tidak baik, Sahabat Blogger. Dalam suatu perencanaan kegiatan atau pun dalam berkomunitas, saling terbuka dan komunikasi yang baik adalah kuncinya. Kalau sama-sama diam, menerima saja, malah efeknya tidak bagus. Alhamdulillahnya, dalam segala keriweuhan, setiap event yang digagas oleh Ika Koentjoro, berlangsung lancar jaya.
Oh ya, sekarang ini Ika menjadi PIC untuk event Emak Blogger yaitu #ArisanIlmu, dan Insya Allah tiap bulan (hingga Mei 2015) sudah ada tema-tema yang akan digelar bagi member KEB Yogyakarta.
Mengapa membahas Ika Koentjoro?
Dalam suatu komunitas, mengenal dekat sesama anggota adalah cara yang paling ampuh untuk mempererat rasa kekeluargaan dan rasa memiliki komunitas tersebut. Seperti cerita tentang Ika ini.
Mau tak mau, saya pun menelusuri satu persatu jejak langkah Ika terutama di dunia blogging. Saya lalu membaca blog-blog yang ditulisnya. Berinteraksi lebih intens, walau kadang percakapan WA kami suka terhalang dengan respon yang lama dari saya. Ayo dong, mak Ika, bikin telegram karena WA saya kadang suka error ๐
Ika yang saya kenal sekarang ini, adalah blogger yang bermetamorfosis.ย Kesukaannya pada fotografi, membuat dirinya mengembangkan sayap menjadi seorang fotografer yang ciamik. Fokus di Food Photography, hasil karyanya bertebaran di blog dan instragam Ika Koentjoro.
Ika yang saya kenal adalah seorang mompreneur blogger yang senang menuliskan kegiatan sehari-harinya melalui blog.
Mompreneur blogger yang senang berbagi. Yang tak jemu mencari ilmu terutama yang terkait dengan fotografi dan blogging. Dan, ini adalah A Simple Note of Mompreneur Blogger. Cerita saya tentang Ika Koentjoro.
Mau lebih tahu tentang Ika Koentjoro?
Ini blognya:ย http://ikakoentjoro.com/about/
Instagram:ย https://www.instagram.com/ikakoentjoro/
Facebook:ย https://www.facebook.com/ika.koentjoro
Eis…saya dibahas disini juga ya Makpuh…hihihi maluuu #tutupinmukapakeserbet
Aku ketemu Ika tahun 2014 di acara SB… sebelumnya cuma ngobrol via group di baw
Duo emak Purworejo yang saya kagumi Jeng Ika dan Jeng Lies. Baru ngeh kalau Jeng Injul kini menetap di Yogya, kagum dg kiprah Jeng Injul dan salam kenal
jadi inget pas makan malam ama mak Ika et mak Lis waktu di Jogja, mak Injul..kangeeeen kaliaaan semuaaa
Thanks makk.. Aku yang belum kenal dan belum pernah bw ke makk ika, jadi ingin silaturrahmi juga kesana. Penasaran juga, siapa tahu bisa belajar foodgraphy dan fotography
yogya penuh ama emak2 blogger yg blognya bertebaran di blog saya walaupun masih belum pernah bertatap muka. belum bisa berinteraksi intens. hiikkss…pgen py waktu non pasien bt silaturahmi ama emak2 smua *peyukmakindah
Skali ketemu mba ika. Beneran orgnya kaleeeeeeem banget! Kebalikanku yg pecicilan ?
Saya kenal Mak Ika karena suka posting tentang makanan. Kalau Mak Lies karena mak Lis itu orangnya humoris sekali…sippo, komplit ya Mak Indah, pertemananmu dengan dua emak suka photografi ini.
Mak Ika… keerrreennn
Mak Ika… keren nich ๐
Huray, akhirnya bisa berkunjung ke sini lagi. ๐ Benar, Makpuh, dengan arisan blog kita jadi mengenal lebih dekat teman-teman satu grup. Senang bisa saling kenal. ๐
Terimakasih apresiasi nya mak Injul. Aku padamu mak.
jadi makin tahu banyak tentang mak ika, soalnya dulu taunya temen pleknya mak lies..dimana ada mak lies disitu ada mak ika kontjoro hehehe…suka banget sama foto2ya mak ika, apalagi sekarang blognya sering sharing tentang food photography,jadi makain banyak nambah ilmu ๐
Uhuy mak ika trnyta bermetamorfosa ya..mantap
Mak Ika Koentjoro, namanya Jawa banget. Selalu saya inget biar gak typo. Wkwkwk
Jadi pengen ketemu dan kenal lebih dekat nih sama Mak Ika (sebagai sesama Ika dan punya kampung halaman sama Purworejo). Bangga deh, ada blogger asli Purworejo yang bisa eksis di KEB. Salam hangat dari saya ya Mak Puh.. ๐
waaah mak ika niy kaleeeeem bangeet
bener2 djawa bangeeeut ya maak..
pokonya keren deh hasil poto2nyaa..
sukses terus yaa mak ikaa
eehhh ada mak lies juga, ahhh pengen kopdar yogyaaa
Jadi makin semangat krn makpuh sudah resmi jadi warga jogja, asiikkk..
Blog mak Ika salah satu blog yang suka aku baca. Sosok yang inspiratif !
Jogja ini penuuuuh dengan sosok emak yang walau belum ketemu secara fisik, aku udah ngerasa dekeeeeet banget. Mami Gesi, Mak Prima, trus mak Lies, apalagi Makpuh Injul!
Aku udah pernah ketemu atanasia rian dan pengiin ketemu yang lain. Kalian ruaaaarrrr biyasaaaah *pinjem mic-nya Ariel*
wah keren ya mak Ika dengan food photography nya. terima kasih mak indah julianti yg kini sudah menjadi warga jogja. sukses terus buat emak2 di KEB.. ๐
Blog mak ika jadi salah satu blog yg saya sering baca, tutur bahasanya enak di baca dan inspiratif. Semoga makin bnyak emak emak inspiratif kayak mak ika, mak lies dan mak indah ๐
Mak Ika dan Mak Lies, saya kenal melalui KEB. Foto-fotonya memang bagus-bagus. Yang saya suka selain mereka gak pelit berbagi ilmu adalah foto-foto kerennya banyak yang pakai smartphone. Kadang saya suka jiper duluan kalau ada pelajaran food photography tapi ‘peralatan perangnya’ DSLR yang canggih-canggih ๐