Kopdar Kangen ala Blogger Nusantara 2012 Makassar

Hari Pertama 

Saya tak pernah menyangka kalau saya akan pergi ke Makassar untuk mengikuti event Kopdar Blogger Nusantara 2012. Meninggalnya Mama pada tanggal 20 Oktober 2012, membuat perasaan saya drop ke titik terdalam, hingga nyaris nggak bisa memikirkan apa-apa.

Belum lepas rasa kehilangan akan Mama, datang kabar kalau si sulung kami, Taruli, pingsan dan masuk Rumah Sakit Yarsis Solo. Ah, kenapa ujian itu datang beruntun, pikir saya kala itu. Untuk dua hal itu, airmata saya nyaris kering. Dan, ketika Ajeng bertanya apakah saya bisa mewakili Blogger Bekasi untuk menghadiri event Kopdar Blogger Nusantara 2012 Makassar, hingga tanggal 5 November 2012, saya belum berani memutuskan apa-apa. Belum lagi, di saat bersamaan si Bude (yang membantu saya menjaga anak-anak) harus pulang ke Yogyakarta karena saudaranya meninggal, dan Mas Iwan harus kuliah sepulangnya dari kantor hingga hari Kamis, 8 November 2012. Saya nggak tega meninggalkan Kayla sendirian di rumah kalau saya berangkat ke Makassar.

Setelah berdiskusi dengan Mas Iwan dan suasana hati yang mulai nyaman, barulah pada tanggal 6 November saya memberi keputusan untuk ikut serta di Kopdar Blogger Nusantara 2012 Makassar. Saya pun memesan tiket untuk penerbangan paling malam pada hari Jumat, 9 November dan pulang pada hari Senin, 12 November, dengan penerbangan paling pagi.

Kopdar Blogger Nusantara 2012 Makassar, adalah event kedua yang saya ikuti dari Komunitas Blogger Nusantara. Pada event pertama di Sidoarjo, Jawa Timur, saya juga datang menghadiri Kopdar Blogger Nusantara 2011 Sidoarjo. Karena itu, setelah mendapat tiket ke Makassar, senang juga rasanya bisa kembali hadir di event Blogger Nusantara di tahun 2012 ini.

Saat berangkat dengan Citylink, ternyata saya satu pesawat dengan Bisot, yang selain akan berkunjung ke mertuanya di Makassar, juga akan ikut event yang sama. Setelah dua jam penerbangan, akhirnya saya tiba di Makassar pukul 02.00 WITA. Yang menyenangkan, saat tiba di Bandara Sultan Hasanuddin, Maros, Sulawesi Selatan, sudah ada tim penjemput, Adnan dan Tika dari panitia Kopdar Blogger Nusantara 2012, yang merupakan member Komunitas Blogger Makassar, Anging Mamiri @paccarita.

Bersama blogger asal Yogyakarta, Lutfi Retno, yang baru datang juga pada hari Sabtu dini hari, kami menuju penginapan para peserta #BN2012 yang berasal dari luar kota Makassar seperti Madura, Surabaya, Bandung, Soroako, Ambon, Ende, Serang, Jakarta, Semarang, Kendari, Malang, Magelang, Gowa, Gorontalo, dan lain-lain.

Tiba di Asrama Departemen Sosial (Depsos) di Jalan Perintis Kemerdekaan, kami disambut oleh Ketua Panitia, Daeng Ipul @IpulG_ yang meski terlihat lelah dari raut wajahnya, namun tetap gembira dan semangat:) Daeng Ipul kemudian memperkenalkan Ical @dgical, kepala asrama, yang mengurusi segala hal terkait masalah penginapan para peserta #BN2012. Ical mengantarkan saya dan Lutfi Retno ke kamar nomor 12, yang akan menjadi kamar kami berdua selama event Kopdar Blogger Nusantara 2012 berlangsung.

Saya dan Lutfi pun saling berkenalan, dan tak menyangka kalau kami punya teman blogger yang sama yaitu Gugun Junaedi, dari komunitas blogger Canting, Yogyakarta :)) dunia memang sempit.

Walau sempat tidur di pesawat, saya berusaha menutup mata untuk tidur sejenak demi menyiapkan energi untuk mengikuti rangkaian acara pembukaan Kopdar Blogger Nusantara 2012. Oh ya, sebelum meninggalkan kamar kami, Ical berpesan kalau kami harus bersiap-siap pada pukul 08.00 WITA untuk berangkat ke lokasi pembukaan resmi Kopdar Blogger Nusantara 2012.

Sebelum berangkat ke lokasi pembukaan Kopdar BlogNus 2012, saya bertemu kembali dengan Tuteh, blogger Ende yang datang dengan temannya Fauwzya, ada juga Almascatie, blogger Ambon, Sang Nanang, blogger Magelang, Riqo dari Kartunet, Slametux, Intan Suka, Ria Liyazara, yang juga hadir di BlogNus 2011 Sidoarjo. Bisa dibilang Kopdar Blogger  Nusantara 2012 Makassar adalah Kopdar Kangen para blogger yang sudah lebih dulu kenal di dunia maya!

Dengan bis, seluruh peserta #BN2012 yang menginap di Asrama Depsos berangkat menuju Gedung LAN di Jalan Baruga. Tiba di sana, sudah banyak peserta dari Kota Makassar yang datang. Saya juga bertemu kembali dengan Bradley, yang juga hadir di Kopdar Blogger Nusantara 2011 Sidoarjo, dan Agus Lahinta, blogger asal Gorontalo yang bertemu di event Asean Blogger Conferece Bali 2011.

Yang namanya acara kopdar, nggak serulah tanpa foto-foto narsis. Dan, begitu melihat backdrop besar tempat logo para sponsor dipasang, para peserta #BN2012 pun foto-foto dengan berbagai pose.

Dalam Kopdar Blogger Nusantara 2012 ini, Paccarita ternyata mengundang banyak komunitas yang ada di Makassar untuk acara ini seperti Makassar Berkebun, Tangan Diatas Makassar, Jalan Jalan Seru Makassar, Komunitas Merajut Makassar, Pecinta Anak Jalanan @kpajmks, KomunitasMarasa, dan banyak lagi.

Setelah menunggu selama satu jam, akhirnya Kopdar Blogger Nusantara 2012 diresmikan oleh oleh Kepala Bidang Pengembangan Informasi, Aplikasi dan Telematika Pemkot Makassar Abdul Rahim AP yang mewakili Wali kota Makassar Ilham Arief Siradjuddin. Menurut Daeng Ipul, ini pertama kalinya event Kopdar Blogger yang dilaksanakan di luar Pulau Jawa, dan yang terbesar dihadiri sekitar 500 peserta dari berbagai kota di Sulawesi dan luar Pulau Sulawesi.

Setelah resmi dibuka, 500 peserta Kopdar Blogger Nusantara 2012 Makassar, dihibur oleh seni tari dan lagu dari Makassar.  Acungan jempol buat tim panitia yang membuat acara ini semakin semarak. Peserta benar-benar terhibur, sehingga tidak bosan mengikuti seluruh rangkaian acara.

Acara utama kemudian dimulai. Oh ya, sebelumnya Mas Anjarisme mewakili SC Blogger Nusantara menyampaikan pesan-pesannya tentang kegiatan Blogger Nusantara merupaka milik seluruh blogger di mana pun berada. Mas Anjarisme juga membuat tagline BlogNus 2012 yaitu Kopdar Blogger Nusantara 2012 Makassar Bisa Tonji!!

Kemudian berlangsung talkshow interaktif dengan topik pembicaraan tentang enterpreneur blogging oleh Asri Tadda, CEO Asta Media Group, sessi social movement  oleh Mbak Just Silly tentang proyek Blood for Life, personal branding dari XL sebagai salah satu sponsor Kopdar Blogger Nusantara, Mas Budi Putra tentang video streaming site dari http://viki.com, fakta-fakta tentang pengguna internet oleh ID Blognetwork, sessi dari DNS Nawala, dan terakhir dari Lintasme.

Malam harinya, acara dilanjutkan dengan menggelar mimbar bebas di Asrama Depsos, tempat penginapan para blogger dari luar Makassar. Acara santai yang diisi dengan penampilan group akustik, pembacaan puisi oleh Krishna Pabhicara, penulis Sepatu Dahlan, sessi curhat tentang harapan dan kesan Kopdar Blogger Nusantara 2012, serta pemutaran film Linimassa 2.

Acara Kopdar Blogger Nusantara 2012 Makassar Bisa Tonji ditutup pada pukul 23.00 WIT, namun para peserta #BN2012 masih banyak yang mengobrol hingga dini hari. Kopdar Blogger Nusantara ini bisa dibilang, mendekatkan blogger yang sudah pernah bertemu, dan menambah jalinan pertemanan dengan blogger-blogger yang baru pertama kali mengikuti kopdar akbar ini. Tawa membahana sesekali terdengar dalam keramaian pembicaraan dan canda. Sungguh menyenangkan 🙂

Bagaimana dengan hari kedua Kopdar Blogger Nusantara 2012 Makassar Bisa Tonji? Sering mampir ke blog ini ya, karena cerita Blogger Nusantara 2012 ini akan saya buat bersambung seperti cerita-cerita di majalah :))

35 Comments

  1. bisot April 17, 2013
  2. Erlina Ayu November 21, 2012
  3. Erlina Ayu November 21, 2012
    • IndahJuli November 21, 2012
  4. Erlina Ayu November 21, 2012
    • IndahJuli November 21, 2012
  5. fauwzya November 20, 2012
  6. fauwzya November 20, 2012
  7. diankelana November 17, 2012
    • IndahJuli November 19, 2012
  8. fita chakra November 17, 2012
    • IndahJuli November 19, 2012
  9. fita chakra November 17, 2012
    • IndahJuli November 19, 2012
  10. indobrad November 17, 2012
    • IndahJuli November 19, 2012
  11. Lusi November 16, 2012
    • IndahJuli November 19, 2012
  12. Lusi November 16, 2012
    • IndahJuli November 19, 2012
  13. ditter November 15, 2012
    • IndahJuli November 16, 2012
  14. ditter November 15, 2012
    • IndahJuli November 16, 2012
  15. @SobatBercahaya November 14, 2012
    • IndahJuli November 16, 2012
  16. @SobatBercahaya November 14, 2012
    • IndahJuli November 16, 2012
  17. Evi November 14, 2012
    • IndahJuli November 16, 2012
  18. Evi November 14, 2012
  19. angki November 14, 2012
    • IndahJuli November 16, 2012

Leave a Reply