Trans Studio Mini Maguwo dan Pengalaman Pertama yang Seru

Libur sekolah tahun ajaran baru ini lama juga ya. Sampai bingung mau ngapain lagi setelah sempat liburan tipis-tipis saat mudik ke Jakarta di libur Idulfitri kemarin. Syukur Alhamdulillah, di tengah kebosanan karena gadgetan mulu saat libur, dapat undangan untuk menikmati fasilitas permainan di wahana bermain Trans Studio Mini Maguwo, Yogyakarta, bersama dengan beberapa blogger Yogyakarta. Lumayan boleh bawa anak dan suami, karena daku nggak begitu berani mencoba permainan ekstrim seperti roller coaster gitu.

 

Trans Studio Mini Maguwo dan Pengalaman Pertama yang Seru

Seru-seruan di Trans Studio Mini Maguwo

Seru-seruan di Trans Studio Mini Maguwo

Ceritanya, dari Makve, blogger Yogyakarta, daku diajak untuk mencoba beberapa wahana permainan di Trans Studio Mini Maguwo. Jujur, daku baru tahu ada semacam tempat permainan di Transmart, yang dulunya merupakan tempat belanja semacam supermarket gitu. Padahal ya, trans studio mini itu dibuka nggak lama setelah pusat perbelanjaan milik Transcorp itu diresmikan. Kemana aja ya daku, hihihi

Trans Studio Mini ini berlokasi di lantai 3 Transmart, Jalan Raya Solo KM 8 No. 234, Corongan, Maguwoharjo, Depok, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. ย Lokasinya strategis sih, di pinggir jalan raya Yogya – Solo. Dekat Bandara Adi Sutjipto dan beberapa hotel yang menjadi pilihan menginap wisatawan yang berkunjung ke Yogyakarta.

Rekomenlah buat para wisatawan yang datang berlibur ke Yogyakarta bersama anak-anaknya, untuk mencoba berbagai permainan yang tersedia. Begitu pun untuk warga Yogyakarta dan sekitarnya, sesekali ajak deh anak-anak bermain ke sana, apalagi di libur sekolah yang panjang seperti saat ini.

Saat diajak ke Trans Studio Mini ini, Tiominar tuh senang banget, karena ketika di Dufan, ada beberapa wahana yang dia nggak bisa coba, terbatas dengan tinggi badan. Nah, di tempat permainan Transmart ini, Tio ditemani Mas Iwan, seru-seruan menikmati tiga wahana permainan, dua di antaranya wahana ikon seperti Roller Coaster dan Paris Swing atau ontang anting. Kalau di Dufan, mana bisa, nunggu sampai usia remaja.

 

Trans Studio Mini Maguwo dan Pengalaman Pertama yang Seru

Tiket untuk Wahana Permainan

Tip Mengunjungi Trans Studio Mini Yogya

Untuk pembaca blog indahjulianti.com dan Sahabat Blogger yang ingin berkunjung ke Trans Studio Mini Yogya, ini beberapa hal yang mesti diperhatikan:

  • Masuk ke areal wahana permainan sih bebas, siapa saja boleh masuk. Lumayan lah buat foto-foto karena tempatnya Instagramable banget. Banyak spot keren untuk foto-foto. Bisa nyetok foto selama satu bulan buat diupload di media sosial.
  • Untuk masuk ke areal permainan, baru deh kita mesti bayar. Pengunjung dapat membeli deposit card di kasir, senilai Rp 75 ribu (pertama kali), dan bisa diisi ulang sesuai keinginan pemiliknya ingin mencoba berapa permainan.
  • Harga tiket tiap wahana berbeda-beda. Ada yang Rp 25 ribu, ada juga yang Rp 50 ribu. Ada paket juga kalau ingin bermain sepuas mungkin. Jangan khawatir, tiketnya bisa dikumpulkan dan ditukarkan dengan aneka hadiah yang disediakan pihak pengelola Trans Studio Mini Yogya.

Menariknya lagi, deposit card yang kita miliki ini berlaku di seluruh Trans Studio Mini yang ada di beberapa kota di Indonesia seperti di Solo, Bandung, Makassar, Semarang, Surabaya, Banjarmasin, Tegal, Malang dan Jakarta.

Oh ya, untuk wahana permainan ada 6 wahana permainan yang dibagi dalam dua kelompok yaitu Uji Nyali dan Ketangkasan. Yang uji nyali itu seperti Paris Swing dan roller coaster yang diberi nama Taxi Crazy Coaster. Dua permainan ekstrim ini menjadi wahana ikonik di Trans ย Studio Mini di berbagai kota.

Selain menjadi wahana permainan, Trans Studio juga menjadi wahana edukasi, dengan merangkul banyak sekolah untuk melaksakan field trip di tempat tersebut.

 

Trans Studio Mini Maguwo dan Pengalaman Pertama yang Seru

 

Gimana pengalaman Tio saat seru-seruan dengan wahana ikonik di Trans Studio Mini Maguwo?

Nggak mau pulang, masih mau berlama-lama menikmati berbagai permainan di sana. Dan akhirnya, terpaksa kita janjikan untuk kembali ke Trans Studio kalau ammanya pulang ke Yogya. Memang sih, kurang menikmati kemarin tuh karena hanya mencoba tiga permainan sementara di sana ada banyak wahana.

Karena wahana permainan ini terletak di areal perbelanjaan, bagi ibu-ibu, tante-tante atau kakak yang turut serta ke Transmart, sambil menunggu anaknya bermain, bisa belanja sepuas mungkin di transmart. Bisa sambil belanja bulanan. Anak puas, Ibu senang.

27 Comments

  1. Liswanti June 29, 2019
  2. Khairiah June 29, 2019
  3. Noni Rosliyani June 29, 2019
  4. lendyagasshi June 29, 2019
  5. TIAN LUSTIANA June 29, 2019
  6. Eni Rahayu June 29, 2019
  7. Ugik Madyo June 29, 2019
  8. Utie adnu June 29, 2019
    • Indah Julianti Sibarani June 29, 2019
  9. Afifah Haq June 29, 2019
  10. Echaimutenan June 29, 2019
    • Indah Julianti Sibarani June 29, 2019
  11. Ucig June 28, 2019
  12. Ida Raihan June 28, 2019
  13. Nanik Nara June 28, 2019
  14. Nasirullah Sitam June 28, 2019
  15. Lusi June 28, 2019
  16. @nurulrahma June 28, 2019
    • Indah Julianti Sibarani June 28, 2019
  17. Mutia Karamoy June 28, 2019
    • Indah Julianti Sibarani June 28, 2019
  18. Mugniar June 27, 2019
    • Indah Julianti Sibarani June 28, 2019
  19. Jalan-Jalan KeNai June 27, 2019
    • Indah Julianti Sibarani June 28, 2019
  20. Gifta Alvina June 27, 2019
    • Indah Julianti Sibarani June 28, 2019

Leave a Reply