Ini adalah buku bacaan untuk anak, karangan saya yang terbaru.
Buku ini kategori Pictorial Book (buku bergambar), yang ditujukan untuk anak-anak berusia 1 sampai 5 tahun.
Ilustrator buku ini adalah Stella Ernes, salah seorang favorit ilustrator untuk para penulis cerita anak.
Pictorial Book ini ada 4 cerita yaitu :
1. Aisyah Senang Menjaga Kebersihan
2. Kayla Sayang Makanan
3. Di Mana Rumah Fatimah
4. Nadia Suka Hujan.
Yang diterbitkan oleh Penerbitan Pelangi Indonesia, salah satu penerbit yang berasal dari Kuala Lumpur, Malaysia.
Sedikit cerita tentang buku-buku ini, merupakan naskah yang sudah lama ada di bank naskah saya. Naskah ini merupakan naskah hasil pelatihan menulis online yang saya ikuti pada tahun 2009. Namun gagal dalam seleksi naskah untuk diterbitkan di salah satu penerbit mayor.
Sempat putus asa, naskah tersebut tidak saya utak atik atau saya tawarkan kepada penerbit lain. Saya diamkan begitu saja, dan terlupakan.
Namun di tahun 2012 akhir, saya seorang sahabat editor favorit saya, Haya Aliya Zaki bertanya kepada saya apakah punya naskah cerita anak khusus cerita bergambar, karena tempatnya bekerja sebagai editor freelance mencari naskah cerita anak bergambar.
Saya lalu teringat dengan 4 naskah anak yang terlantar itu. Nothing to loose, saya menyerahkannya kepada Haya. Saya pun tidak memikirkan lagi, apakah naskah itu diterima atau tidak.
Lima bulan kemudian, Haya menghubungi saya dan memberitahukan kalau keempat naskah cerita anak itu disetujui untuk diterbitkan oleh Penerbitan Pelangi Indonesia, yang akan dijual di Indonesia.
Saya dan Haya kemudian melakukan revisi pada 4 naskah tersebut, lalu mencari ilustrator yang bisa mengapresiasi ide cerita dan benang merah ke-empat naskah tersebut. Pilihan akhirnya jatuh kepada Stela Ernes, yang menjadi ilustrator favorit para penulis cerita anak dan karya-karya sudah bertebaran di buku cerita anak yang diterbitkan oleh Gramedia Pustaka Utama, DAR Mizan, dan banyak lagi.
Saya, Haya dan Stela lalu berdiskusi untuk ilustrasi naskah-naskah tersebut. Karena ini adalah buku cerita bergambar atau picturial book, maka dalam setiap halaman akan ada ilustrasi pendukung cerita. Dan, ilustrasi Stela cantik-cantik membuat gemas untuk membacanya #Promosi
Kalau ditotal buku cerita yang sudah saya tulis, 4 cerita seri Aku Anak Hebat ini adalah buku saya ke-16, 17, 18, dan 19. Alhamdulillah, walau terhitung tidak kreatif atau tidak tiap tahun meluncurkan buku, namun saya senang sekali kalau akhirnya punya buku baru lagi.
Buku ini memicu saya untuk menyelesaikan naskah-naskah saya yang tertunda, dan Insya Allah akan segera diterbitkan juga di tahun ini, Aamiin.
Kalau tak ada aral melintang, buku-buku ini akan terbit pada bulan September 2013. Semoga buku ini berguna dan ceritanya menarik untuk dibaca anak-anak, atau dibacakan oleh Ibu yang cinta buku kepada anak-anaknya.
Selamat ya mbak Indah. Mbak kalau buku anak dengan karakter tokoh utamanya laki=laki kenapa jarang ya.. Semoga Fesyen Zee jg bisa ikut jejak seperti mbk Indah
Mau tanya mbak, apakah buku-buku tersebut masih di jual di toko buku, trims
semoga kehadiran buku tersebut semakin menambah bahan bacaan anak-anak indonesia
Sesuatu hal yang dikerjakan dengan sungguh2 akan membuahkan hasil yang baik
selamat mbak
Selamat ya mbak Indah. Mbak kalau buku anak dengan karakter tokoh utamanya laki=laki kenapa jarang ya
Sungguh sesuatau yang sangat Luar Biasa Mbak…
Selamat dan Sukses ya mbak? Salam kenal. 🙂
Subhanallah, Selamat ya mbak.. Sesuatu hal yang dikerjakan dengan sungguh-sungguh pasti akan membawa hasil yang baik juga. Makin sukses terus ya mbak indah?? GO… GO… 😀
aamiin
semoga bermanfaat untuk anak-anak indonesia
kayak punya pak bukik aja buk dengan idberceritanya
dan ternyata……ibu seorang penulis buku yang sudah buanyak menerbitkan buku (keren dan salut) *malu 😉
Subhanallah, Mak Indah. Tak ada komentar yang lebih mewakili kekagumanku padamu selain satu kata ini, WOW!
Sukses terus untuk buku2 selanjutnya yaaaa. Banyak amat sudah menerbitkan buku, sy masih satu, hiks. 🙂
Ingin belajar padamu, boleh yaaaa. 🙂
Aamiin, aamiin, terima kasih ya, dirimu juga hebat Mak Alaika 🙂
Ah hebat sekali kakak satu ini. Produktif sekali. Selamat ya Kak.
Subhanallah, berkah ya mbak 🙂
Selamat ya mba… kalo boleh tahu, harga per buku berapa mba? maaf ya saya tanya soal harga 🙂